Saturday, December 24, 2011

Aplikasi Favorit Android NX-A891


Tak terasa, sudah seminggu melakukan operasi eksplorasi dalam usaha untuk mengetahui seluk beluk yang namanya OS Android di Nexian Ultra Journey NX-A891 (HP Dual SIM murah meriah tapi MANTABZ!). Namun memang memerlukan beberapa kali eksperimen untuk mencapai hasil kinerja maksimum tanpa mengurangi beban kerja prosessor yang pas-pasan. Menurut saya pribadi inilah beberapa aplikasi yang dibutuhkan tanpa harus melakukan rooting (karena untuk suatu hal, ini tidak diperlukan sama sekali), aplikasi tersebut adalah:

1. Angry Birds, ini adalah game favorit di OS Android dimana game ini melempar burung untuk menghancurkan bangunan dan burung lain. Ada versi Angry Birds Season atau Angry Birds Rio. Bisa download dari Android Market tapi bisa juga disini dan disini.
2. AVG Pro 2.5, ini adalah aplikasi anti virus gratis dari AVG yang bekerja ringan dan real time ketika dibutuhkan silahkan download di Android Market atau alternatif disini.
3. Bahasa Dictionary, dari kata-katanya jelas ini aplikasi kamus bahasa Indonesia dan bahasa Inggris, download di Android Market atau alternatif disini.
4. Bubble Blast, ini adalah game memecahkan gelembung yang sangat menarik dan perlu berpikir cari saja di Android market atau alternatifnya disini.
5. Digital Clock Widget, aplikasi ini menampilkan jam digital, memang kalau dalam keaadaan terkunci sudah ada aplikasi sejenis yang tampil, tapi ketika posisi siaga tidak ada widget yang dapat ditampailkan aplikasi ini dapat didownload di Android Market atau alternatif disini.
6. Draw Slasher, game ini cukup mudah dengan hanya melakukan slash atau strip atau gores untuk melakukan serangan yang dilakukan oleh ninja terhadap zombie, dapatkan di Android Market atau download alternatif disini.
7. Instant Heart Rate Pro, aplikasi untuk mengetahui detak jantung secara cepat dengan hanya menempelkan pada camera handphone android, dapatkan di Android Market atau disini.
8. Juice Defender, aplikasi untuk menghemat baterai dengan menonaktifkan beberapa aplikasi yang tidak diperlukan, karena HP Android jika bertahan selama 12 jam saja itu sudah luar biasa (kecuali Tablet Android) cari saja di Android Market atau download disini.
9. Math Maniac, game matematika dengan menjumlahkan beberapa bilangan sesuai dengan yang diberikan secara otomatis oleh game ini, download di Android Market atau alternatif disini.
10. Mouse Trap, game dengan tokoh utama seekor tikus yang mirip dengan game sokoban, dapatkan di Android Market atau download alternatif disini.
11. NDrive, salah satu aplikasi yang perlu untuk yang suka perjalanan dengan ini dapat mengetahui peta secara offline, berbeda dengan Google Maps yang harus online supaya dapat peta-nya, untuk aplikasi ini cari sendiri di mbah google dengan ditambahi "androboost", selamat mencari.
12. Photoshop Express, aplikasi edit foto hasil jepretan sendiri yang cukup untuk memberi efek supaya lebih menarik, cari saja di Android Market atau download alternatif disini.
13. Plants Vs Zombie Homemade, ya ini mirip dengan game yang sudah terkenal di PC, download saja disini.
14. Quick Office, Aplikasi untuk membuat dokumen word, spreadsheet dan menampilkan word, spreadsheet, presentasi dan PDF, download saja di Android Market tapi bayar atau download disini yang bajakan :)
15. Real Calc, kalkulator scientific lebih komplit daripada kalkulator bawaan Android Nexian A-891, download saja di Android Market atau bisa juga disini.
16. SMS PopUp, ini aplikasi sederhana dan ringan sekali, tetapi memiliki kegunaan yang sangat besar silahkan download di Android Market atau disini.
17. WiFi Manager, aplikasi ini membantu untuk melakukan koneksi melalui hotspot, secara umum sebenarnya sudah ada di bawaan Android tetapi dengan menggunakan ini akan lebih mudah, download saja di Android Market gratis atau disini.
18. Raging Thunder, game balapan yang cukup populer dan gratis karena balapan hanya dengan menggoyangkan HP Android untuk melakukan kendali atas mobil balap, di samping itu game ini sangat bisa dijalankan walaupun sudah mengaplikasikan 3D alias HD :) download di Android Market gratis atau disini.

itulah beberapa aplikasi yang saya rekomendasikan untuk di instal di HP Android Nexian Ultra Journey NX-A891 dan semuanya SUKSES dan berjalan LANCAR!!!

iKings94

Author & Editor

saya adalah saya dan bukan Anda, apalagi kalian.

2 Komentar: