Wednesday, December 21, 2022

Mi Remote: Remote Universal bahkan untuk TV LCD VOTRE IKEDO

iKings94
TELEVISI VOTRE atau IKEDO dengan ukuran 17" seri LT-17L2U memiliki fitur USB MOVIE-VGA-HDMI-AV-TV (212515992). Awalnya dengan dana terbatas didapatkan lah TV LCD VOTRE namun seiring waktu seperti biasa masalah utama yang muncul adalah remote yang rusak sebab anak-anak sering membanting atau menjatuhkan nya maklumlah masih anak kecil.. 

Kemudian, sembari mengganti channel dan volume suara dengan cara manual, mencarilah remote pengganti baik di toko online, offline bahkan di bapak penjual remote keliling, hasilnya nol kecil. Bahkan dengan berbekal smartphone xiaomi murah yakni redmi 3s dan 4x yang mempunyai infrared blaster serta aplikasi bawaan mi remote tak ada merk tv tersebut.
Akhirnya, berencana membeli TV LCD VOTRE kembali biar tidak bingung sebab nantinya ada satu remote untuk 2 TV. Ternyata, setelah berkelana kkesan kemari baik di tempat penjual TV sebelumnya tak ditemukan TV LCD VOTRE tersebut.
Lalu, diperoleh pertimbangan bahwa merk TV LCD yang mirip adalah IKEDO dengan pembuat yang berbeda tapi dengan intuisi mesin tersebut sama. Dengan bekal nekat, terbelilah TV LVD merk IKEDO setelah dicoba Alhamdulillah remotre keduanya sama.
Namun, masih tersimpan rasa penasaran tentang merk dari remote di aplikasi Mi Remote. Hal ini bertambah sebab sudah muncul remote dari TV LCD VOTRE yang harganya lumayan mahal.. 🤣🤣🤣
Pencarian menemukan titik terang setelah dapat info bahwa dengan Aplikasi Mi Remote, TV LCD IKEDO berfungsi dengan menggunakan merk TV CHAOHONG. Setelah dicoba, eng i eng.. ternyata benar bisa dipakai untuk TV LCD IKEDO saja, tidak untuk VOTRE 😱
Akan tetapi pencarian tak pernah surut, setelah mencoba berkali-kali akhirnya diperoleh bahwa aplikasi Mi Remote dengan merk CHKQ lah yang dapat digunakan untuk menjadi remote baik TV LCD IKEDO serta VOTRE.

Friday, November 18, 2022

Windows Subsystem for Linux (WSL)

iKings94

Jika pengguna Linux familiar dengan Wine, Crossover atau PlayOnLinux, maka pengguna Windows akhirnya memiliki WSL. Sesuai fungsinya, yakni menjalankan aplikasi sistem operasi lain yang berbeda tanpa harus melakukan dual boot dengan restart. Ini merupakan bemtuka lain berdamai dengan teknologi, meski di sisi lain selalu ada gesekan para fans di masing-masing.
Secara umum 3 sistem operasi besar pada PC yang memiliki fans, yaitu Windows dengan user friendly, Linux dengan open source dan Macintosh dengan elegant enviroment. Namun, hanya 2 kubu saja yang selalu saling serang berkenaan fleksibilitas dan kreativitas dan mereka adalah Windows mania dan Linux minded.
Tentu saja, selalu ada kelebihan dibalik kelemahan setiap sistem operasi tersebut. Tetapi, jika bisa menjembatani perbedaan sistem operasi, kenapa tidak? WSL berjalan baik sejak rilis Windows 10. Untuk mengaktifkan nya dengan mengetik perintah wsl --install di command prompt atau powershell.
Kemudian setelah restart maka Linux Ubuntu terinstal secara default.
Berikut beberapa perintah dalam WSL:
1. wsl --list --online (melihat daftar distro yang dapat dijalankan).
2. wsl --install -d <DistroName> (menginstal suatu distro linux)
3. wsl --list --verbose (melihat distro yang terinstal)
4. wsl --set-default <Distribution Name> (menetapkan distro linux utama)
5. wsl ~ (menuju ke direktori home)
6. wsl --distribution <Distribution Name> --user <User Name> (menjalankan distro linux tertentu dan user tertentu)
7. wsl --update (mengupdate wsl)
8. wsl --status (melihat informasi umum dari wsl)
9. wsl --help (menampilkan daftar pilihan perintah)
10. wsl --shutdown (menonaktifkan aplikasi wsl)

Begitu saja pembahasan WSL kali ini, semangat mencoba!

Monday, October 17, 2022

Set Top Box TV Digital

iKings94
Era digital masa kini menyebabkan 'analog' terpinggirkan sekitar sebulan lagi November 2022. Meski awal mula kenal Set Top Box (STB) berjenis OS Android murah meriah made in Cina. STB Android ini bagus sekali sebab mirip dengan mini-pc bisa digunakan untuk pekerjaan kantor dan bisa YouTube juga. Alasan ini yang semakin membuat siaran TV nasional menjadi opsi terakhir sebagai tontonan.
Tapi tidak di tahun ini, ketika dengan tekad bulat alias Nekat beli STB khusus TV digital. Meskipun STB Android juga bisa menampilkan siaran TV digital kualitas HD dengan menggunakan teknologi IPTV, namun memiliki kekurangan yang harus stabil koneksi internet.
Namun STB TV digital merk megogo ini jauh diatas ekspektasi yang dikira sekedar tampilan HD siarannya justru terdapat lebih dari satu channel dari satu TV..
Contohnya TVRI..
Sungguh, TVRI sangat jauh lebih baik kontennya dan channelnya. Mulai dari TVRI lokal, TVRI nasional, TVRI world dan TVRI sport. Tambahan fitur nonton YouTube dengan koneksi WiFi membuat STB TV digital ini serasa ciamik.
Kelebihan utamanya adalah kualitas HD jauh lebih baik daripada TV analog. Bahkan, jerawat orang yang tampil di TV menjadi kelihatan 🤣🤣🤣 
Tentu saja tidak perlu koneksi internet.

Selamat Datang era TV digital
Semoga kontennya menjadi wawasan yang berguna dan bermanfaat..

Saturday, September 10, 2022

Tips menambah Fitur WhatsApp dan Telegram di website

iKings94

Memiliki website personal sebagai blog atau sekolah apalagi suatu perusahaan pastinya bertujuan untuk segera dihubungi. Biasanya fotur yang diletakkan dalam website tersebut adalah Formulir menghubungi yang terdiri dari Nama, Email dan Pesan dari pengirim. Kalo minimal ya meletakkan menu hubungi kami (contact us) yang beirisi cara untuk menghubungi pemilik website.
Seiring perkembangan jaman, dengan semakin menjamurnya aplikasi pesan seperti WhatsApp dan Telegram, maka tak heran jika setiap pengunjung website ingin menghubungi via aplikasi tersebut, sehingga pemilik website perlu untuk meletakkan fitur tersebut dalam website mereka.
Berikut cara dengan langkah-langkah yang menyisipkan kode skrip di bagian body, head atau jika di blogger bisa diletakkan dalam tata letak dengan fitur html script. 
1. Buka file html biasanya berupa index.html atau index.php. jika dalam blogger buka tata letak dengan menambahkan fitur html script, bisa pula dengan tema bagian edit html.
2. Masukkan kode scrip berikut:

<style>
.fixed-whatsapp {position:fixed;bottom:50px;right:70px;width:50px;height:50px;z-index:9999}
.fixed-whatsapp:before {content:"";background-repeat:no-repeat;background-size:34px 34px;background-position:center center;width:50px;height:50px;background-image:url("data:image/svg+xml;charset=utf8,%3csvg viewBox='0 0 24 24' width='32' height='32' xmlns='http://www.w3.org/2000/svg' xmlns:xlink='http://www.w3.org/1999/xlink'%3e%3cg%3e%3cpath style='fill:%23ffffff' d='M16.75,13.96C17,14.09 17.16,14.16 17.21,14.26C17.27,14.37 17.25,14.87 17,15.44C16.8,16 15.76,16.54 15.3,16.56C14.84,16.58 14.83,16.92 12.34,15.83C9.85,14.74 8.35,12.08 8.23,11.91C8.11,11.74 7.27,10.53 7.31,9.3C7.36,8.08 8,7.5 8.26,7.26C8.5,7 8.77,6.97 8.94,7H9.41C9.56,7 9.77,6.94 9.96,7.45L10.65,9.32C10.71,9.45 10.75,9.6 10.66,9.76L10.39,10.17L10,10.59C9.88,10.71 9.74,10.84 9.88,11.09C10,11.35 10.5,12.18 11.2,12.87C12.11,13.75 12.91,14.04 13.15,14.17C13.39,14.31 13.54,14.29 13.69,14.13L14.5,13.19C14.69,12.94 14.85,13 15.08,13.08L16.75,13.96M12,2A10,10 0 0,1 22,12A10,10 0 0,1 12,22C10.03,22 8.2,21.43 6.65,20.45L2,22L3.55,17.35C2.57,15.8 2,13.97 2,12A10,10 0 0,1 12,2M12,4A8,8 0 0,0 4,12C4,13.72 4.54,15.31 5.46,16.61L4.5,19.5L7.39,18.54C8.69,19.46 10.28,20 12,20A8,8 0 0,0 20,12A8,8 0 0,0 12,4Z'%3e%3c/path%3e%3c/g%3e%3c/svg%3e");background-color:#00C853;position:absolute;top:0;left:0;border-radius:100%;box-shadow:0 1px 1.5px 0 rgba(0,0,0,.12),0 1px 1px 0 rgba(0,0,0,.24)}
.fixed-whatsapp:after {content:"Hallo, ada yang bisa dibantu?";width:100px;padding:5px 10px;position:absolute;bottom:100%;margin-bottom:10px;right:-150px;text-align:right;color:#555;border:1px solid #dedede;background:rgba(255,255,255,.5);border-radius:4px;opacity:0;transition:all .4s ease-in-out;font-size:90%;line-height:1.1}
.fixed-whatsapp:hover:after{opacity:1;right:0}

.fixed-telegram {position:fixed;bottom:50px;right:15px;width:50px;height:50px;z-index:9999}
.fixed-telegram:before {content:"";background-repeat:no-repeat;background-size:34px 34px;background-position:center center;width:50px;height:50px;background-image:url("https://img.icons8.com/fluency/48/000000/telegram-app.png");background-color:#0088cc;position:absolute;top:0;left:0;border-radius:100%;box-shadow:0 1px 1.5px 0 rgba(0,0,0,.12),0 1px 1px 0 rgba(0,0,0,.24)}
</style>

<a class='fixed-whatsapp' href='https://api.whatsapp.com/send?phone=6282337877533' rel='nofollow noopener' target='_blank' title='Whatsapp' ></a>
<a class='fixed-telegram' href='https://t.me/xingyue94' rel='nofollow noopener' target='_blank' title='Telegram' ></a>

3. Edit untuk bagian nomor WhatsApp atau Telefram, lalu Simpan file tersebut.

Selamat mencoba..

Thursday, August 25, 2022

Cara Cepat USB Bootable Windows 7, 8, 8.1, 10 dan 11 tanpa Aplikasi Tambahan (third party app)

iKings94

Ketika ingin melakukan instalasi sistem operasi Windows baik versi 7, 8, 8.1, 10 dan 11 selain menggunakan CD/DVD pada umumnya menggunakan USB Flashdisk/Flash Drive sebagai alat instalasinya. Sehingga, untuk bisa boot dari USB perlu menggunakan aplikasi tambahan baik Eufus, Etcher atau Ventoy. Namun posting kali ini akan share tentang membuat USB bootable tanpa aplikasi tambahan tersebut.
Alatnya ya USB Flasdisk minimal 8 GB, sistem operasi windows 7 atau 8 atau 8.1 atau 10 bisa juga 11, serta siapkan pula file iso-nya yang bisa didownload dari situs microsoft.
Langkah-langkah untuk membuat aederhana saja, yaitu masuk Windows Explorer kemudian klik kanan pada USb drive untuk melakukan format, lalu pastikan sistem file yang dipilih adalah NTFS (bukan FAT32 atau exFAT).
Kemudian setelah selesai format maka mount file iso Windows menjadi drive CD/DVD, lalu pilih semua (select all) copy ke drive USB. Sudah, USB pasti bisa boot dari USB dengan melakukan pengaturan di BIOS untuk boot dari USB (setiap PC/Laptop memiliki cara berbeda).
Bisa pula selain menjadikan file iso Windows untuk diextract melalui aplikasi zip baik WinRAR atau pun 7zip dan aplikasi sejenis seperti bawaan Windows Explorer (untuk Windows Explorer harus merubah ekstensi .iso menjadi .zip). Dengan cara yang sama copy paste ke drive USB yang sudah berdormat NTFS.
Itulah cara membuat USB bootable Windows tanpa aplikasi tambahan. Selamat mencoba!

Sunday, August 7, 2022

Perbaiki Grub (Linux Boot Loader) setelah Instal Windows (Dual Boot)..

iKings94

Ketika membuat dual boot yakni Windows dan Linux, biasanya install Windows dahulu baru Linux. Namun, suatu saat ternyata install Linux dulu baru kemudian Windows, maka yang terjadi adalah hilangnya GRUB yaitu Boot Loader yang berfungsi sebagai pilihan boot di awal. Sebab hanya Linux saja yang menyediakan pilihan tersebut, sedangkan Windows tidak bahkan Windows otomatis menimpa boot sector kapan pun isntalasi Windows dilakukan. 

Kalau sudah terjadi maka solusi hilangnya GRUB Boot Loader ya gunakan Linux live USB untuk memperbaiki GRUB tersebut. Unttuk memperbaiki GRUB Boot Loader menggunakan Linux Live USB biasanya, ada pilihan  menu repair-boot, restart lalu Grub Boot Loader akan tampil di awal booting.

Atau jika tidak terdapat pilihan menu tersebut, maka tetap gunakan Linux Live USB kemudian ikuti langkah berikut.

Booting Linux Live (CD/DVD atau USB flash drive).
Gunakan akun root atau ketik perintah sudo seperti berikut di terminal.

$ sudo fdisk -l
Untuk menampilkan daftar partisi dan pastikan partisi dimana linux diinstall terutama /boot
Misal di partisi /dev/sda1.

$ sudo mount /dev/sda1 /mnt
Mounting (mengeluarkan) isi partisi sda1 ke folder mnt

$ sudo grub-install --root-directory=/mnt/ /dev/sda
Menginstal GRUB Boot Loader pada partisi sda1 yang dikeluarkan di folder mnt seeta berlaku pada harddisk primary pertama (sda) kalo primary kedua (sdb) secondary pertama (sdc) kalo seconday kedua (sdd) selanjutnya bergantung pada spesifikasi motherboard. Biasanya cukup sda dan sdb.

Berikutnya lakukan reboot bisa menggunakan menu atau ketik perintah

$sudo shutdown -r now

Biasanya GRUB Boot Loader sudah tampil di awal dan jika perlu lakukan pembaruan GRUB dengan perintah.

$ sudo update-grub

Selamat belinuxer!

Saturday, July 16, 2022

Implementasi Algoritma Apriori dalam Data Mining

iKings94

Untuk memahami Algoritma Apriori seyogyanya perlu memahami istilah Algortima dan Apriori.
Algoritma merupakan sekumpulan instruksi yang terstruktur dan terbatas yang diimplementasikan ke dalam bentuk program komputer untuk menyelesaikan suatu masalah komputasi tertentu. Dalam matematika dan ilmu komputer, algoritma adalah prosedur langkah-demi-langkah untuk penghitungan.
Sedangkan, Apriori adalah pengetahuan yang ada sebelum bertemu dengan pengalaman. Atau dengan kata lain, sebuah istilah yang dipakai untuk menjelaskan bahwa seseorang dapat berpikir dan memiliki asumsi tentang segala sesuatu, sebelum bertemu dengan pengalaman dan akhirnya mengambil kesimpulan.
Algoritma Apriori adalah suatu metode untuk mencari pola hubungan antar satu atau lebih item dalam suatu dataset. Algoritma apriori banyak digunakan pada data transaksi atau biasa disebut market basket, misalnya suatu toko memiliki market basket, dengan algoritma apriori, pemilik toko dapat mengetahui pola pembelian konsumen, misal terdapat pembelian konsumen dengan item A , B, memiliki kemungkinan 50% akan membeli item C, pola ini sangat signifikan berdasar market basket selama ini.
Ketika pola pembelian konsumen diketahui, maka pemilik toko dapat melakukan penjualan dengan sistem paket/bundling terutama untuk barang yang slow moving (jarang laku).
Terdapat beberapa istilah untuk melakukan Algoritma Apriori, yaitu Itemset, K-itemset, Frequent Support dan Candidate Itemset.
1. Itemset adalah sekumpulan item item dalam sebuah keranjang (Support)
2. K-itemset adalah itemset yang berisi K item, misalnya beras,telur,minyak adalah 3-itemset.
3. Frequent Support (FS) adalah k-itemset yang dimiliki oleh support dimana frequent k-itemset yang dimiliki diatas minimum support atau memenuhi minimum support (dinotasikan sebagai Fi).
4. Candidat Itemset (CI)adalah frequent itemset yang dikombinasikan dari K-itemset sebelumnya.

Aplikasi FM Radio di Android dan Daftar radio FM rekomendasi Kota Malang

iKings94

Aplikasi FM Radio di smartphone Android merupakan salah satu aplikasi bawaan yang sering dilupakan. Padahal, bagi pemakai sepeda atau sepeda motor, aplikasi FM Radio ini sangat berguna sekali dibanding aplikasi musik (mp3 player atau Spotify atau JOOX) apalagi video seperti video player atau youtube atau netflix atau viu atau apalikasi lainnya yang sejenis. Alasannya, aplikasi FM Radio ini tidak membutuhkan tampilan layar, file musik/video di storage bahkan mendapatkan informasi lalu lintas di sebagian program radio yang diselingi musik kekinian.
Berikut daftar Radio FM aktif yang bisa didengarkan di kota Malang:
1. RRI Pro-2 (87.9)
2. Ceria (88.4) Dangdut
3. (88.9) Dandut
4. RCB FM (89.5)
5. (90.6) Religi
6. City Guide/Andalus (91.1) Musik, Lalulintas
7.  Bhiga FM (92.6)
8. (94.1)
9. RRI Pro-3 (94.6)
10. Kosmonita (95.4)
11. Tidar Sakti (96.2)
12. (96.6) Religi
13. KDS 8 (97.8)
14. Solagracia (98.2)
15. Elfara (98.6)
16. (99.4) Dangdut
17. (99.8) Religi
18. MFM (101.3) Musik, Lalulintas
19. Kalimaya Bhaskara (102.1) Musik
20. (102.5) Dangdut
21. MAS FM (104.5)
22. (104.9) 
23. RRI Pro-1 (105.3)
24. Tritara (106.1)
25. Sejahtera (107.9)

Itulah daftar radio FM yang dapat didengarkan per 16 Juli 2022. Rekomendasi radio FM untuk di perjalanan City Guide, KDS 8, MFM dan Kalimaya Baskara. Selamat menikmati!

Friday, April 22, 2022

Pentingnya Website untuk Sekolah

iKings94

Jenjang sekolah baik SD/MI, SMP/MTs maupun SMA/MA/SMK memiliki kebutuhan untuk diakses informasi kegiatan dan prestasinya. Jika sekolah tersebut merupakan sekolah sejati, tentu saja melahirkan para alumni terbaik sebagai penerus bangsa. Untuk itu menjadi penting bagi calon siswa dan para orang tua dalam mencari dan mengetahui kegiatan dan prestasi suatu sekolah sebelum memutuskan bergabung.
Cara konvensional, biasanya calon siswa serta orang tuanya mendapatkan informasi sekolah dari orang terdekat. Namun, era digital telah merubah cara memperoleh informasi tersebut yakni dengan browsing dengan mesin pencari semisal Google. Sehingga, jika ada sekolah yang tidak memiliki website, maka akan menghapus potensi penerimaan peserta didik baru (PPDB).
Padahal, untuk memiliki website sangat mudah dan murah. Hal ini seperti yang ditawarkan oleh Rubeq Web, dengan biaya hanya 50 ribu rupiah per bulan untuk website sekolah. (Klik disini untuk melihat penawaran dari Rubeq Web)
Bahkan biaya membuat dan merawat website sekolah dapat diperoleh dari biaya operasional sekolah (BOS). Sehingga alasan sekolah memiliki website sangat mungkin terjadi.
Keuntungan lain dari website sekolah adalah manajemen informasi kegiatan dan prestasi sekolah secara sistematis administratif, sebab setiap kegiatan dan prestasi sekolah akan dapat terpiblikasi secara langsung. Bahkan, informasi ini langsung muncul dalam proses pencarian di mesin pencari seperti Google dan Maps.
Dengan tertib publikasi kegiatan dan prestasi sekolah, berdampak pula pada pelaporan serta peningkatan akreditasi sekolah. Oleh karena itu, pentingnya website sekolah menjadi landasan kebijakan kepala sekolah untuk meningkatkan bonafiditas dan rating sekolah di khalayak.
Segera hubungi Rubeq Web di https://web.rubeq.id serta rasakan pengalaman dengan pelayanan terbaik.

Friday, April 8, 2022

Quick Response Code Indonesia Standard (QRIS)

iKings94

Pernah tahu QRIS ndak? Kalo anak millenial harusnya pernah lihat ini entah di cafe tempat nongkrong ato di minimarket merah biru mungkin pula bahkan di abang bakso langganan.. 😊
Yups. Sebenarnya sebelum membahas QRIS tak enak rasanya tanpa membahas dompet elektronik aka e-wallet macam OVO, GoPay, Dana, LinkAja dan bejibun lainnya.. terus terang males menggunakan e-wallet itu sebab hanya bisa dipakai jika ada merchant yang bekerjasama.. lah kan ribet secara di e-wallet masih saldo 2000 perak menjadi tak berguna meski tak mungkin hangus ya kan.. mau dipindah ke rekening bang biayanyavminimal 2500 perak padahal kalo di minimarket masih ada es krim yang harganya 2000 perak lho..
Kebetulan untuk e-wallet besar penulis punya meski beberapa diantaranya saldo 0 rupiah 😂😂
Nah gegara QRIS ini penulis tidak ragu lagi untuk menyisihkan sebagian dana di e-wallet tersebut. Untuk e-wallet favorit jatuh pada LinkAja sebab ini merupakan bagian himbara dan Telkomsel. Sehingga lebih mudah topupnya. Beda lagi dengan OVO yang hanya digunakan di Grab dan tokopedia, ato juga GoPay yang digunakan di Gojel dan tokopedia juga yang sekarang jadi GoTo. Mungkin kalo OVO buat plan kalo ke Singapura kali ya.. sedang GoPay karena ada fasilitas paylater yang biaya admin murah 3000 perak kalo dipake dalam 1 bulan.
Apa pasal hubungan e-wallet dengan QRIS?
Sebelum mobile banking distandarisasi harus menggunakan QRIS juga ini lebih dulu sudah diterapkan pada e-Wallet. Dimana e-wallet tersebut akhirnya tidak hanya bisa digunakan secara sempit namun juga teraplikasi dengan merchant QRIS yang sekarang 14 juta lebih usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Salah satu UMKM itu adalah toko kelontong samping rumah yang akhirnya meski hanya 1000, 2000 saja bisa bertransaksi untuk membeli cemilan..😂😂😂
Sampai saat ini, sekitar separuh transaksi penulis sudah menggunakan QRIS misal mau beli roti bakar, rujak, belanja di toko kelontong sudah bisa bertransaksi menggunakan QRIS.
Baiklah sekarang bahas QRIS saja dech..
Bagi pengusaha hanya membutuhkan selembar ko QRIS yang merupakan advance dari QR Code. Adapun pembeli hanya menggunakan smartphone ber-camera saja yang mendukung aplikasi e-wallet tanpa harus memiliki fitur NFC yang selisih harga Smartphone nya sekitar 800 ribu sampai 1 juta rupiah. Artinya smartphone standard biasa asal ada koneksi internet sudah bisa bertransaksi dengan QRIS.

Sunday, March 13, 2022

R di Linux Mint 20 XFCE: statistical computing atau big data tools?

iKings94

R adalah aplikasi software gratis untuk melakukan perhitungan statistik. R dapat mengkompilasi dan berjalan di banyak UNIX platforms, Windows dan MacOS. R merupakan proyek GNU yang mirip dengan bahasa S yang dikembangkan di Bell Laboratories (sebelumnya AT&T, sekarang Lucent Technologies) oleh John Chambers dan rekan-rekannya. R dapat dianggap sebagai implementasi yang berbeda dari S. Ada beberapa perbedaan penting, tetapi banyak kode yang ditulis untuk S berjalan di bawah R.

R menyediakan berbagai macam statistik (pemodelan linier dan nonlinier, uji statistik klasik, analisis deret waktu, klasifikasi, pengelompokan, ...) dan teknik grafis, dan sangat dapat dikembangkan. Salah satu kekuatan R adalah kemudahan untuk menghasilkan plot berkualitas publikasi yang dirancang dengan baik, termasuk simbol dan rumus matematika jika diperlukan. 

  • R adalah fasilitas perangkat lunak untuk manipulasi data, perhitungan dan tampilan grafis.
  • fasilitas penanganan dan penyimpanan data yang efektif,
  • seperangkat operator untuk perhitungan pada array, khususnya matriks,
  • kumpulan alat perantara yang besar, koheren, dan terintegrasi untuk analisis data,
  • fasilitas grafis untuk analisis dan tampilan data baik di layar atau di hardcopy, dan
  • bahasa pemrograman yang dikembangkan dengan baik, sederhana dan efektif yang mencakup kondisional, loop, fungsi rekursif yang ditentukan pengguna dan fasilitas input dan output.

Banyak pengguna menganggap R sebagai sistem statistik, tetapi lebih tepatnya sebagai lingkungan di mana teknik statistik diimplementasikan.

Tips Instalasi R untuk pengguna Linux khususnya Linux Mint 20

buka terminal ketik

sudo apt install r-base

tentu saja harus terkoneksi dengan internet. adapun versi R bawaan masih 3.4.4 jika ingin ke versi di atasnya bisa download versi deb di https://repo.bppt.go.id/cran/

jika menyukai command line interface maka di terminal ketikkan R kemudian akan tampil seperti berikut dan langsung melakukan perintah R.



namun jika menginginkan versi Graphic User Interface maka dapat melakukan instalasi R Studio di https://www.rstudio.com/products/rstudio/download/#download

Tuesday, February 8, 2022

Mixed Number in Simplest Form (fraction)

iKings94

Problems:
⅔ of the mass of a lobster equal to ⅜ of the mass of a king crab. The difference in their masses is 7/10 kg. What is the mass of the king crab? Express your answer as mixed number in its simplest form.

Solution:
Equality ⅔ and ⅜ is use LCM (2,3) = 6 so that

2/3 = 6/9 
and 
3/8 = 6/16

It means that 

Part of Lobster : 6u
Whole Lobster : 9u
Part of King Crab : 6u
Whole King Crab 16u  
 
We know that their difference 7/10 kg so

16u – 9u = 7/10
<=> 7u = 7/10
<=> 1u = 1/10 

It implies whole king crab

16u = 16 × 1/10 = 16/10 = 1 3/5 kg

Thursday, January 6, 2022

Hot Air Balloon (Balon Udara): Alternatif tanpa Data

iKings94
Cappadocia itu Balon Udara 😂😂
Ini efek Layangan Putus..
Tapi santai saja, untuk menikmati tak harus ke Turki.. tanpa pula memiliki kuota untuk online.. justru dengan kehabisan kuota, malah bisa menikmatinya..
Ini adalah pemainan yang memiliki tujuan yang sama dengan permainan T-rex loncat di browser ketika koneksi terputus. Kali ini hanya dengan membuka aplikasi playstore dengan syarat koneksi terputus nampak suatu permainan balon udara layaknya ikon kota Cappadocia Turki sana..
Tentu saja mirip itu tak sama, jika T-rex berupa arcade kiri ke kanan, pada balon udara ini arcade dari bawah ke atas.
Pastinya game ini Infinity artinya sekuat dan selama bisa bertahan ya terus bermain sembari menunggu koneksi tersbung atau kuota telah terisi kembali. Namun jika memang disengaja pun tidal masalah toh perlu untuk menikmatinya. Anggap saja larut dalam nuansa layangan putus 😂🤭
Ok cukup sampai di sini cerita ini ditulis.. sampai jumpa di cerita berikutnya.. ☪️